ANALISIS KOMBINASI TERAPI KLOPIDOGREL PADA PASIEN BPJS PENYAKIT JANTUNG KORONER DI INSTALASI RAWAT INAP SALAH SATU RUMAH SAKIT DI SUMEDANG

MUHAMMAD FHAREZ IRAWAN, - (2022) ANALISIS KOMBINASI TERAPI KLOPIDOGREL PADA PASIEN BPJS PENYAKIT JANTUNG KORONER DI INSTALASI RAWAT INAP SALAH SATU RUMAH SAKIT DI SUMEDANG. Skripsi thesis, Sekolah Tinggi Farmasi Indonesia.

[img] Text
S_PSSF_A181073_Title.pdf

Download (460kB)
[img] Text
S_PSSF_A181073_Chapter1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (133kB)
[img] Text
S_PSSF_A181073_Chapter2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (350kB)
[img] Text
S_PSSF_A181073_Chapter3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (164kB)
[img] Text
S_PSSF_A181073_Chapter4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (202kB)
[img] Text
S_PSSF_A181073_Chapter5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (61kB)
[img] Text
S_PSSF_A181073_Appendix.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: https://repository.stfi.ac.id/

Abstract

Penyakit Jantung Koroner (PJK) merupakan suatu gangguan fungsi jantung yang disebabkan karena adanya penyempitan dan tersumbatnya pembuluh darah jantung. Salah satu terapi yang sering digunakan penderita jantung koroner, yaitu pemberian antiplatelet klopidogrel. Klopidogrel secara kompetitif dan irreversibel menghambat adenosine diphosphate (ADP) P2Y12 reseptor. Adenosine diphosphate yang berikatan dengan P2Y12 reseptor menginduksi perubahan ukuran platelet dan melemahkan agregasi platelet sementara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang dapat mempengaruhi efektivitas penggunaan klopidogrel terhadap pasien penyakit jantung koroner serta kombinasi obat yang dapat memaksimalkan terapi PJK. Metode penelitian yang dipakai adalah metode observasi non-eksperimental, bersifat analisis deskriptif dengan pengambilan data secara retrospektif menggunakan data sekunder berupa rekam medik yang diambil dari salah satu Rumah Sakit di Sumedang. Dari 47 pasien PJK di rawat inap Rumah Sakit Umum Sumedang periode Oktober-Desember 2021, pasien laki – laki 66%, perempuan 34%; pasien dengan usia lebih dari 50 tahun 83 %, dan pasien dengan tekanan darah normal 64 %. Pasien dengan keluhan terbanyak mengalami nyeri dada sebanyak 42 %. Terapi PJK yang sering diberikan pada pasien, secara berurutan adalah klopidogrel, miniaspi, atorvastatin, dan ramipril, dari data yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa penyakit jantung koroner tidak bisa diobati dengan pengobatan tunggal, melainkan perlu menggunakan kombinasi terapi agar diperoleh hasil maksimal. --- Coronary Heart Disease (CHD) is a disorder of heart function caused by narrowing and blockage of the heart's blood vessels. One therapy that is often used by patients with coronary heart disease is the administration of antiplatelet agents, such as clopidogrel. Clopidogrel competitively and irreversibly inhibits adenosine diphosphate (ADP) P2Y12 receptors. Adenosine diphosphate binding to the P2Y12 receptor induces a change in platelet size and temporarily attenuates platelet aggregation. This study aims to determine the factors that can affect the effectiveness of giving clopidogrel to patients with coronary heart disease and the combination of drugs that can maximize CHD therapy. The research method used is a non-experimental observation method, descriptive analysis with retrospective data collection using secondary data in the form of medical records taken from one of the hospitals in Sumedang. Of the 47 CHD patients hospitalized at Sumedang General Hospital for the period October – December 2021, 66% were male patients, 34% were female patients; 83% of patients older than 50 years, and 64% of patients with normal blood pressure. Patients with the most complaints experienced chest pain as much as 42%. CHD therapy that is often given to patients sequentially is clopidogrel, mini-aspi, atorvastatin, and ramipril. From the data obtained, it can be concluded that coronary heart disease cannot be treated with a single treatment, but it is necessary to use a combination of therapies so that treatment can be maximized.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Penyakit Jantung Koroner (PJK), antiplatelet, klopidogrel. --- Coronary Heart Disease (CHD), antiplatelet, clopidogrel
Subjects: Q Science > Q Science (General)
R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Program Studi S1 Farmasi
Depositing User: pustakawan - -
Date Deposited: 14 Sep 2024 05:28
Last Modified: 14 Sep 2024 05:28
URI: http://repository.stfi.ac.id/id/eprint/1195

Actions (login required)

View Item View Item